ENAM PASIEN ISOLASI MANDIRI DI BANGILAN DAPAT BANTUAN OBAT-OBATAN HERBAL VITAMIN DAN SUPLEMEN DARI POLRES TUBAN

0
448

antaranow.com – PolresTubanPoldaJatim, Bentuk kepedulian Polri dalam hadapi pandemi covid-19 terhadap masyarakat bukan hanya sekali dua kali. Selain beri bantuan berupa sembako, dan bantuan sosial kini Polisi Tuban hadir kembali beri bantuan obat serta suplemen bagi warga Tuban yang reaktif covid-19.

Kapolres Tuban AKBP Ruruh Wicaksono,S.I.K., S.H.,M.H terjun langsung Beri bantuan obat herbal, Vitamin Serta suplemen Kepada warga yang dinyatakan reaktif berdasarkan Hasil Rapid tes di Ds. Sidodadi Kec. Bangilan Kab. Tuban, Tak hanya sekedar memberi obat, Pria jebolan AKPOL 2000 ini juga beri semangat dan motivasi untuk warga tersebut. Hari ini (15/7/2020)

Obat Herbal Jenis Lianhua Qingwen, Vitamin serta suplemen tersebut diberikan Kepada 6 (enam) Pasien Isolasi Mandiri di Ds. Sidodadi Kec. Bangilan Kabupaten Tuban yang berdasarkan Rapid Tes satu minggu yang lalu menunjukkan Hasil Reaktif.

Suatu wujud kepedulian Polisi Tuban terhadap masyarakat, Kapolres Tuban sampaikan agar tetap semangat dan fokus serta yakin untuk sembuh.

“Jangan pikir apa-apa yg bikin stress, Bapak Ibu pasti sembuh. Semangat ya” ucap AKBP Ruruh.

Dengan didampingi oleh PJU dan Forkopimka Bangilan Ia juga berpesan agar rutin minum obat yang sudah diberikan serta konsumsi nutrisi, vitamin C dengan rutin. Dengan harapan hasil akhir non-reaktif.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here